Jenis-Jenis Bahan Kaos yang Wajib Diketahui

Memilih kaos dengan bahan berkualitas merupakan hal penting yang harus kamu perhatikan. Dengan bahan berkualitas, kamu bisa lebih nyaman menggunakan kaos sepanjang hari.

Ada banyak bahan atau material yang digunakan untuk membuat kaos. Masing-masing material tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Bagi kamu yang masih belum tahu jenis-jenis bahan kaos apa yang sering digunakan, bisa simak ulasan lengkapnya dibawah ini:

Jenis Bahan Kaos

1. Cotton Combed 30s

Jenis bahan kaos yang paling populer dan sering digunakan adalah cotton combed 30s. Jenis bahan ini terbuat dari serat kapas. Dimana serat tersebut memiliki karakteristik berupa benangnya lebih halus dibandingkan jenis bahan lainnya. Kaos dengan bahan ini biasanya memiliki kualitas yang baik.

Bahannya yang halus dan rajutnya yang bagus membuatmu nyaman menggunakan kaos dari bahan ini. Ada banyak keunggulan kaos dari bahan cotton combed 30s, seperti tidak mudah kusut, mudah disablon, tidak berbulu, mudah menyerap keringat dan sebagainya. Contohnya yaitu Russ Kaos Pria Tshirt Vagan Dusty Blue dan Russ Tshirt Kaos Pria Tangan Pendek Kaeru Black.

2. Heavy Cotton

Pernahkah kamu mendengar kain heavy cotton? Heavy cotoon merupakan jenis bahan yang sering digunakan untuk membuat kaos. Biasanya bahan ini digunakan untuk membuat kaos oversize. Heavy cotton sama seperti jenis bahan kaos lainnya, tetapi memiliki berat gramasi yang berbeda.

Heavy cotton sendiri memiliki gramasi yang lebih berat dibandingkan cotton lainnya. Meski begitu, kaos dari bahan ini tetap nyaman digunakan. Apabila kamu sedang mencari kaos dari heavy cotton, direkomendasikan untuk memilih Russ Tshirt Kaos Pria Oversized Heavycotton Block Black atau Russ Tshirt Hemming White.

3. Waffle

Jenis bahan kaos selanjutnya adalah bahan waffle. Bahan kaos waffle ini biasanya terbuat dari katun dan juga spandex. Perpaduan kedua material tersebut akan menghasilkan kain waffle yang berkualitas, sangat cocok digunakan untuk membuat kaos. Kaos dari bahan waffle juga nyaman digunakan sehingga peminatnya juga semakin banyak.

Kaos dari bahan waffle memiliki banyak kelebihan. Contohnya seperti kainnya halus, mudah menyerap keringat, tidak mudah kusut, tidak menerawang dan sebagainya. Di pasaran sudah ada banyak kaos berkualitas dari bahan waffle, contohnya seperti Russ Tshirt Short Sleeve Oversize Filters Black.

4. Viscose atau Rayon

Viscose atau rayon merupakan bahan yang sering digunakan untuk membuat kaos. Kain semi-sintetis tersebut terbuat dari serat kayu dan sering digunakan sebagai pengganti sutra. Hasilnya kain ini memiliki tekstur yang halus dan terlihat begitu mewah. Tidak heran jika kemudian kaos yang terbuat dari bahan ini nyaman digunakan.

Viscose atau rayon ini memiliki banyak karakteristik, seperti terasa ringan saat digunakan, tidak menahan panas serta memiliki daya serap yang baik.

5. DRY-EX

Terakhir ada jenis bahan kaos yang bernama DRY-EX. Bahan kaos ini memiliki fitur utama berupa kecepatan kering yang luar biasa dan menjaga tubuh dari keringat sehingga kaos dari bahan tersebut sangat cocok digunakan untuk olahraga.

Kaos dari bahan DRY-EX biasanya hadir tidak hanya dengan warna basic saja tetapi juga warna-warna cerahnya. Rasakan kenyamanan saat berolahraga atau beraktivitas lain dengan menggunakan kaos dari DRY-EX.

Itulah beberapa jenis bahan kaos yang wajib kamu ketahui. Dengan begitu, kamu bisa menentukan kaos yang nyaman dan cocok untuk kamu gunakan sehari-hari.

Agar tidak salah pilih, kamu bisa beli kaos berkualitas tersebut di website Russ.co.id. Kamu bisa jadi bagian #proudtobe dan berkesempatan mendapatkan produk terbaik dengan harga terjangkau.